Minggu, 01 Juli 2012

BERAGAMA ITU HARUS BENAR ... CARANYA

    Dalam beragama kita telah diajarkan untuk mengikuti Al Qur’an dan As Sunnah. Inilah yang jadi pegangan setiap muslim. Hal ini diterangkan dalam beberapa ayat berikut ini.

Allah Ta’ala berfirman, 

اتَّبِعُوا مَا أُنْزِلَ إِلَيْكُمْ مِنْ رَبّْكُمْ وَلََ تَ تَّبِعُوا مِنْ دُونِهِ أَوْلِيَاءَ قَلِيالً مَا تَذَكَّرُونَ
 “Ikutilah apa yang diturunkan kepadamu dari Rabbmu dan janganlah kamu mengikuti pemimpin-pemimpin selain-Nya. Amat sedikitlah kamu mengambil pelajaran (daripadanya)” (QS. Al A’rof: 3).

وَإِذَا قِيلَ لََمُْ تَ عَالَوْا إِلََ مَا أَنْ زَلَ اللَّهُ وَإِلََ الرَّسُولِ رَأَيْتَ الْمُنَافِقِينَ يَصُدُّونَ عَنْكَ صُدُوادا
“Apabila dikatakan kepada mereka: "Marilah kamu (tunduk) kepada hukum yang Allah telah turunkan dan kepada hukum Rasul", niscaya kamu lihat orang-orang munafik menghalangi (manusia) dengan sekuat-kuatnya dari (mendekati) kamu.” (QS. An Nisa’: 61).

Ayat ini menunjukkan bahwa siapa yang diajak beramal dengan Al Qur’an dan As Sunnah, lantas ia menghalanginya, ini merupakan ciri-ciri munafik.




يَا أَي هَُّا الَّذِينَ آَمَنُوا أَطِيعُوا اللَّه وَأَطِيعُوا الرَّسُولَ وَأُووِ ااَْمْرِ مِنْكُمْ فَ نْ تَ نَازَعْتُمْ تِٓ ءٍء 
فَ رُدُّوو إِلََ اللَّهِ وَالرَّسُولِ إِنْ كُنْتُمْ
 ت مِنُونَ بِاللَّهِ وَالْيَ وْمِ ااَْ رِ
“Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul (Nya), dan ulil amri di antara kamu. Kemudian jika kamu berlainan pendapat tentang sesuatu, maka kembalikanlah ia kepada Allah (Al Quran) dan Rasul (sunnahnya), jika kamu benar-benar beriman kepada Allah dan hari kemudian” (QS. An Nisa’: 59).

 Dalam ayat ini dikaitkan dengan iman. Ini menunjukkan bahwa ketika terjadi perselisihan pendapat, maka kembalikanlah kepada Al Qur’an dan As Sunnah. Sehingga jika ada yang beralih ke selain Al Qur’an dan As Sunnah, maka ia tidak beriman kepada Allah dan Rasul-Nya dengan benar.


وَاتَّبِعُوا أَ نَ مَا أُنْزِلَ إِلَيْكُمْ مِنْ رَبّْكُمْ مِنْ قَ بْلِ أَنْ يَ تِيَكُمُ الْعَذَااُ ب تَ ا وَأَنْ تُمْ لََ تَ عُرُونَ
“Dan ikutilah sebaik-baik apa yang telah diturunkan kepadamu dari Rabbmu sebelum datang azab kepadamu dengan tiba-tiba, sedang kamu tidak menyadarinya” (QS. Az Zumar: 55).

Sebaik-baik yang diturunkan kepada kita adalah Al Qur’an dan As Sunnah adalah penjelas dari Al Qur’an.
 
الَّذِينَ يَ تَمِعُونَ الْقَوْلَ فَ يَتَّبِعُونَ أَ نَهُ أُولَ كَ الَّذِينَ دَا مُ اللَّهُ وَأُولَ كَ مْ أُولُو ااَْلْبَااِ “Yang mendengarkan perkataan lalu mengikuti apa yang paling baik di antaranya. Mereka itulah orang-orang yang telah diberi Allah petunjuk dan mereka itulah orang-orang yang mempunyai akal” (QS. Az Zumar: 18).

Kita sepakati bersama bahwa Al Qur’an dan As Sunnah adalah sebaik-baik perkataan dibanding perkataan si fulan.

وَمَا آَتَاكُمُ الرَّسُولُ فَ ذُووُ وَمَا ن هََاكُمْ عَنْهُ فَانْ تَ هُوا وَات قَُّوا اللَّهَ إِنَّ اللَّهَ دِيدُ الْعِقَااِ “Apa yang diberikan Rasul kepadamu, maka terimalah. Dan apa yang dilarangnya bagimu, maka tinggalkanlah. Dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah amat keras hukumannya.” (QS. Al Hasyr: 7).

 Dalam hadits Al ‘Irbadh bin Sariyah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menasehati para sahabat radhiyallahu ‘anhum,

 فَ عَلَيْكُمْ بِ نَّتِِ وَسُنَّ الُْْلَفَاءِ الرَّا دِينَ الْمَهْدِيّْينَ عَضُّوا عَلَيْ هَا بِالنَّ وَاجِذِ
“Berpegang teguhlah dengan sunnahku dan sunnah khulafa’ur rosyidin yang mendapatkan petunjuk (dalam ilmu dan amal). Pegang teguhlah sunnah tersebut dengan gigi geraham kalian.

 Salah seorang khulafa’ur rosyidin dan manusia terbaik setelah Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, Abu Bakar Ash Shiddiq radhiyallahu ‘anhu berkata,

لَ تُ تَارِا كا يْ اا كَانَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَ سَلَّمَ ي عَْمَلُ بِهِ إِلََّ عَمِلْتُ بِهِ إِنِّّْ أَ ى إِنْ تَ رَكْتُ يْ اا مِنْ أَمْرِوِ أَنْ أَزِيْغَ
“Aku tidaklah biarkan satupun yang Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam amalkan kecuali aku mengamalkannya karena aku takut jika meninggalkannya sedikit saja, aku akan menyimpang. Kita pun mendapat nasehat dan petunjuk dari empat imam madzhab yang terkemuka yang memerintahkan kita untuk tidak taklid buta. Kita malah diperintahkan untuk mengikuti ajaran Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dan jika ada di antara perkataan para imam yang menyelisihi dalil Al Qur’an dan As Sunnah, maka tinggalkanlah.

 Imam Abu Hanifah dan muridnya Abu Yusuf berkata,

لََ لُّ اَِ ءٍ د أَنْ ي قَُوْلَ بِقَوْلِنَا تَِّ ي عَْلَمَ مِنْ أَيْنَ ق لُْنَاو 
 “Tidak boleh bagi seorang pun mengambil perkataan kami sampai ia mengetahui dari mana kami mengambil perkataan tersebut.

 Imam Malik berkata,

 إِنَََّّا أَنَا بَ رٌ أُ طِىءُ وَأُصِيْبُ فَانْظُرُوا تِٓ قَ وْوِ فَكُلُّ مَا وَافَقَ الكِتَااَ وَال نَّ فَ ذُوْا بِهِ وَمَا لََْ ي وَُافِقْ االكِتَااَ وَال نَّ فَاتْ رُكُوْوُ 1
HR. Abu Daud no. 4607 dan Tirmidzi no. 2676. Syaikh Al Albani menyatakan hadits ini shahih 2 HR. Bukhari no. 3093 dan Muslim no. 1759. 3 I’lamul Muwaqi’in, 2: 211.
“Sesungguhnya aku hanyalah manusia yang bisa keliru dan benar. Lihatlah setiap perkataanku, jika itu mencocoki Al Qur’an dan As Sunnah, ambillah. Sedangkan jika tidak mencocoki Al Qur’an dan As Sunnah, maka tinggalkanlah.

 Imam Abu Hanifah dan Imam Asy Syafi’i berkata,

 إِذَا صَحَّ الحَدِيْثُ فَ هُوَ مَذْ بِِ
“Jika hadits itu shahih, itulah pendapatku.

 Imam Asy Syafi’i berkata,

 إذَا صَحَّ الحَْدِيثُ فَاضْرِبُوا بِقَوْوِ الحَْائِطَ وَإِذَا رَأَيْت الحُْجَّ مَوْضُوعَ ا عَلَى الطَّرِيقِ فَهِ قَ وْوِ
“Jika terdapat hadits yang shahih, maka lemparlah pendapatku ke dinding. Jika engkau melihat hujjah diletakkan di atas jalan, maka itulah pendapatku.

 Imam Ahmad berkata,

مَنْ رَدَّ دِيْثَ رَسُوْلِ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَ هُوَ عَلَى فَا لَكَءٍ
“Barangsiapa yang menolak
 hadits Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka ia berarti telah berada dalam jurang kebinasaan.

 Imam Ahmad juga berkata,

 لََ ت قَُلّْدُونِِّ وَلََ ت قَُلّْدُوا مَالِ ا كا وَلََ ال افِعِ وَلََ الث وَّْرِيَّ وَتَ عَلَّمُوا كَمَا تَ عَلَّمْنَا
“Janganlah hanya sekedor taklid padaku dan jangan pula hanya sekedar taklid pada Malik, Syafi’i, dan Ats Tsauriy. Belajarlah sebagaimana kami belajar.”8 Imam Syafi’i memiliki beberapa nasehat yang serupa mengenai hal ini.

 Ar Rabie’ (murid Imam Syafi’i) bercerita, Ada seseorang yang bertanya kepada Imam Syafi’i tentang sebuah hadits, kemudian (setelah dijawab) orang itu bertanya, “Lalu bagaimana pendapatmu?”, maka gemetar dan beranglah Imam Syafi’i. Beliau berkata kepadanya,

أَيُّ اءٍء تُظِلُّ وَأَيُّ أَرْ ءٍ تُقِلُّ إِذَا رَوَيْتُ عَنْ رَسُوْلِ اللهِ وَق لُْتُ بِ و

 I’lamul Muwaqi’in, 1: 75. 5 Dinukil dari Shahih Fiqh Sunnah, 1: 39, 41. 6 Majmu’ Al Fatawa, 20: 211. 7 Ibnul Jauzi dalam Manaqib, hal. 182. Dinukil dari sifat Shalat Nabi hal. 53. 8 Majmu’ Al Fatawa, 20: 211-212.
“Langit mana yang akan menaungiku, dan bumi mana yang akan kupijak kalau sampai kuriwayatkan hadits Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam kemudian aku berpendapat lain…!?

 Imam Syafi’i juga berkata,

 إِذَا وَجَدْتُُْ تِٓ كِتَابِِ لًَفَ سُنَّ رَسُولِ اللهِ فَ قُولُوا بِ نَّ رَسُولِ اللهِ وَدَعُوا مَا ق لُْتُ -وتٓ رواي -
 فَاتَّبِعُو ا وَلََ تَ لْتَفِتُوا إِلََ
قَ وْلِ أَ ءٍ د

“Jika kalian mendapati dalam kitabku sesuatu yang bertentangan dengan sunnah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka sampaikanlah sunnah tadi dan tinggalkanlah pendapatku –dan

Dalam riwayat lain Imam Syafi’i mengatakan– maka ikutilah sunnah tadi dan jangan pedulikan ucapan orang.

كُلُّ دِي ءٍ ث عَنِ النَّبِِّْ فَ هُوَ قَ وْوِ وَإِنْ لََْ تَ مَعُووُ مِ 
“Setiap hadits yang diucapkan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka itulah pendapatku meski kalian tak mendengarnya dariku.

 كُلُّ مَ لَءٍ صَحَّ فِيْ هَا الَْْبَ رُ عَنْ رَسُولِ الله عِنْدَ أَ لِ النَّ قْلِ بِِِلًَفِ مَا ق لُْتُ فَ ناَ رَاجِعٌ عَنْ هَا تِٓ يَاتِِ وَب عَْدَ مَوْتِِ
“Setiap masalah yang di sana ada hadits shahihnya menurut para ahli hadits, lalu hadits tersebut bertentangan dengan pendapatku, maka aku menyatakan rujuk (meralat) dari pendapatku tadi baik semasa hidupku maupun sesudah matiku.

 إِذَا صَحَّ الحَْدِيثُ فَ هُوَ مَذْ بِِ وَإِذَا صَحَّ الحَْدِيْثُ فَاضْرِبُوا بِقَوْوِ الحَْائِطَ
“Kalau ada hadits shahih, maka itulah mazhabku, dan kalau ada hadits shahih maka campakkanlah pendapatku ke (balik) tembok.

 أَ عَ الْمُ لِمُونَ عَلىَ أَنَّ مَنِ اسْتَبَانَ لَهُ سُنَّ عَنْ رَسُولِ الله لََْ لَّ لَهُ أَنْ يَدَعَهَا لِقَوْلِ أَ ءٍ د
“Kaum muslimin sepakat bahwa siapa saja yang telah jelas baginya sebuah sunnah (ajaran) Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka tak halal baginya untuk meninggalkan sunnah itu karena mengikuti pendapat siapa pun.9 Hilyatul Auliya’, 9: 107. 10 Al Majmu’ Syarh Al Muhadzdzab, 1: 63. 11 Siyar A’laamin Nubala’, 10: 35. 12 Hilyatul Auliya’, 9: 107. 13 Siyar A’laamin Nubala’, 10: 35. 14 I’lamul Muwaqi’in, 2: 282.

Para imam dengan jelas mengajarkan kita mengikuti dalil. Jika perkataan mereka menyelisihi dalil, peganglah dalil. Jadi kita tidak dibenarkan untuk ta’ashub pada perkataan imam tertentu dan tidak diperbolehkan hanya sekedar taklid buta. Namun bagi orang awam yang tidak bisa menyimpulkan dalil, maka ia punya kewajiban untuk bertanya pada orang yang lebih berilmu atau taklid pada pendapat orang alim yang lebih ia anggap mendekati kebenaran.

Allah Ta’ala berfirman,

فَاسْ لُوا أَ لَ الذّْكْرِ إِنْ كُنْتُمْ لََ تَ عْلَمُونَ
 “Tanyakanlah olehmu kepada orang-orang yang berilmu, jika kamu tiada mengetahui” (QS. Al Anbiya’: 7).

1 komentar:

  1. Slot machines - MapyRO
    Compare slot machines prices and 강원도 출장샵 find the best slot machines in your 이천 출장안마 area. the slot machines have a good view and a good view for 논산 출장샵 all areas. 이천 출장샵 Rating: 4.5 · ‎2 여주 출장안마 votes

    BalasHapus

Copyright © 2012 BELAJAR ISLAM YANG BENAR.
Blogger Template by Clairvo